Term and Agreement  Website dan Toko online Thidi-design

Ketentuan Umum

  1. Klien telah menyutujui spesifikasi owebsite & toko online yang didapat sesuai dengan paket yang kami tawarkan di website kami.
  2. Harga yang tertera pada tabel harga untuk paket fair usage dan hyper web adalah harga perkiraan. Harga sebenarnya tergantung kelengkapan materi dan tingkat kerumitan website. Untuk thidi-theme (ex : black diamond) tidak ada penambahan biaya.
  3. Penambahan konten hingga modifikasi tampilan setelah website diserahkan kepada klien, kami berkewajiban memberi bantuan jika klien bertanya
  4. Thidi-design tidak bertanggung jawab atas isi website, baik gambar maupun artikel. Isi website setelah penyerahan menjadi tanggung jawab sepenuhnya klien.
  5. Apabila terjadi tuntutan atas isi content website (gambar, artikel, dll) maka Thidi-design  tidak bisa dituntut secara hukum karena sepenuhnya hak pelanggan.
  6. Semua klien diberikan hak penuh atas kepemilikan websitenya serta diberikan edukasi dan panduan untuk menjalankannya, oleh karena itu semua password yang berhubungan dengan website menjadi tanggung jawab klien.
  7. Thidi-design menempatkan satu akun admin di setiap website klien dengan tujuan perawatan update versi cms dan plugin, sedangkan kepemilikan web sepenuhnya milik klien, kami tidak berhak mencampuri user cpanel dan user lainnya kecuali ada permintaan dari klien.
  8. Thidi-design berhak menahan perpindahan atau perubahan nama domain klien yang memiliki kewajiban pembayaran yang belum di selesaikan.
  9. Beberapa permohonan dan perubahan harus dilakukan dengan mengajukan permohonan email ke Thidishop@gmail.com
  10. Tidak ada jaminan website klien mempunyai peringkat baik dalam waktu singkat, mesin pencari apapun menetapkan peringkat website yang baik hanya bisa diperoleh hanya jika website dijalankan secara konsisten dengan cara yang benar sesuai panduan yang kami berikan.
  11. Thidi-design berhak memutuskan kontrak secara sepihak apabila klien melakukan etika buruk atau tindakan yang tidak sopan yang melampaui batas.
  12. Thidi-design berhak menolak permintaan klien yang berlebihan dan cenderung mengada-ada tidak sesuai spesifikasi paket yang diambil.
  13. Thidi-design berhak menampilkan alamat website klien sebagai portofilio jika dibutuhkan dengan alasan menguntungkan bagi kami dan klien.
  14. Thidi-design berhak memuntut ganti rugi terhadap klien yang mencemarkan nama baik kami ataupun hal-hal yang bersangkutan dengan usaha kami.

 

Syarat dan ketentuan pengerjaan dan pembayaran

  1. Materi website terdiri dari data dan informasi yang ingin ditampilkan di website yang misalnya  berupa  profil, visi misi, foto, product, dll diserahkan dengan mengisi formulir pembuatan website.
  2. Pembayaran paket website harus diawal sebesar 100% dari  harga produk, kecuali ada kesepakatan.
  3. Semua paket product kami sudah termasuk domain + hosting selama setahun dan tahun berikutnya hanya  dikenakan biaya perpanjangan hosting saja yang dilakukan sendiri oleh klien.
  4. Hosting server adalah tempat menyimpan semua data website, dimana klien dengan mudah bisa mengatur serta memperpanjang hosting dengan mudah (ada di panduan). Server hosting yang kami percaya adalah server yang sudah dikenal dan memiliki reputasi sangat baik.
  5. Jika klien sudah memiliki hosting atau domain ataupun keduanya mak harga akan dikurangi sesuai harga hosting dan domain yang kami bebankan pada biaya pembuatan website.
  6. Klien dilarang melakukan pembayaran transfer sebelum ada kesepakatan antara kami dan klien.

 

Kewajiban Klien

  1. Setiap klien wajib mematuhi syarat dan ketentuan pada halaman ini. Jika kewajiban berikut ini tidak dapat di penuhi, maka anda tidak dapat kami terima sebagai klien.
  2. Bersedia membaca dan mentaati semua peraturan ini.
  3. Mendaftarkan diri dengan identitas asli, mengunakan e-mail milk sendiri tidak menggunakan e-mail orang lain atau e-mail palsu.
  4. Mengirimkan konfirmasi setelah melakukan pembayaran. Klien di wajibkan melakukan konfirmasi sesuai dengan cara yang ditentukan.
  5. Klien dilarang mengganti template , copyright yang sudah ditetapkan di footer website. Jika itu terjadi tanpa sepengetahuan kami, maka kami tidak bertanggung jawab dan garansi tidak berlaku.
  6. Peraturan yang belum tertulis, dapat di sepakati dengan bermusyawarah bersama.

 

Hormat Kami

 

Thidi-design